MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP PECAHAN DENGAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD BERBANTUAN ALAT PERAGA PAPAN AJAIB PECAHAN

Authors

  • Assyifa Iqlima Universitas Lambung Mangkurat, Banjarmasin, Indonesia Author
  • Karim Universitas Lambung Mangkurat, Banjarmasin, Indonesia Author
  • Yuni Suryaningsih Universitas Lambung Mangkurat, Banjarmasin, Indonesia Author

DOI:

https://doi.org/10.20527/392h0b88

Keywords:

Pemahaman Konsep, Model STAD, Papan Ajaib Pecahan

Abstract

Salah satu aspek penting dalam pembelajaran matematika adalah pemahaman konsep. Penting bagi siswa untuk memahami konsep-konsep dasar matematika dengan baik. Begitu siswa memahami suatu konsep, maka mereka dapat dengan mudah mempelajari materi yang lebih kompleks. Namun, kemampuan pemahaman konsep ini seringkali menjadi kendala bagi sebagian siswa, sehingga pendekatan pembelajaran yang inovatif diperlukan untuk membantu siswa dalam mengatasi kendala tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan pemahaman konsep siswa pada materi perkalian dan pembagian pecahan dengan model STAD berbantuan alat peraga papan ajaib pecahan. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK), dengan 2 siklus pembelajaran. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas V SDN Belitung Selatan 7 Banjarmasin tahun pelajaran 2023/2024. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan nilai rata-rata kemampuan pemahaman konsep siswa pada siklus I dan II. Jumlah siswa yang tuntas pada siklus I sebanyak 6 orang (35,29%) dan pada siklus II meningkat menjadi 15 orang (88,24%). Berdasarkan hasil analisis tersebut, dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran STAD berbantuan alat peraga papan ajaib pecahan dapat meningkatkan kemampuan pemahaman konsep siswa kelas V SDN Belitung Selatan 7 Banjarmasin pada materi perkalian dan pembagian pecahan.

One of the essential aspects of learning mathematics is concept understanding. Students need to understand the basic concepts of mathematics well. Once students understand a concept, they can quickly learn more complex material. However, this concept of understanding ability is often an obstacle for some students, so innovative learning approaches are needed to help students overcome these obstacles. This study aims to improve students' concept understanding ability on the material of multiplication and division of fractions with the STAD model assisted by the magic fraction board props. This type of research is Classroom Action Research with 2 learning cycles. The subjects in this study were fifth-grade students of South Belitung 7 Banjarmasin Elementary School in the 2023/2024 academic year. The results showed increased students' average concept understanding ability scores in cycles I and II. The number of students who completed the first cycle was 6 people (35.29%), and in cycle II it increased to 15 people (88.24%). Based on the results of the analysis, it can be concluded that the application of the STAD learning model with the help of the magic fraction board props can improve the concept understanding ability of fifth-grade students of South Belitung 7 Banjarmasin State Elementary School on the material of multiplication and division of fractions.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Aini, A. N. (2023). Efektivitas Penggunaan Media Papan Pecahan Pada Keterampilan Mengerjakan Soal Matematika di Kelas III SDN 20 Kota Bengkulu. Skripsi, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu. Bengkulu.

Arikunto, S., Suhardjono, & Supardi. (2014). Penelitian Tindakan Kelas. Bandung: PT. Bumi Aksara.

Elyasa, D., Sidik, G. S., & Zahrah, R. F. (2023). Peningkatan Pemahaman Konsep Luas Daerah Bangun Datar Melalui Media Puzzle di Kelas IV SDN Jamanis. Jurnal Ilmiah Matematika Realistik (JI-MR), 4(2), 172–179.

Fauzan, A., & Sari, O. Y. (2017). Pengembangan Alur Belajar Pecahan Berbasis Realistic Mathematics Education. Prosiding Seminar Nasional Pascasarjana (SNP) Unsyiah, April 2017, B55–B63.

Hafizah, N., Nasution, M. L., & Jamaan, E. Z. (2018). Peningkatan Kemampuan Pemahaman Konsep Matematika Melalui Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Student Teams Achievement Division. Jurnal Edukasi Dan Penelitian Matematika, 7(3), 34–39.

Indrawati, D., & Cahyanti, D. N. (2018). Alternatif Pembelajaran Matematika Menggunakan Media Papan Arsir Pecahan. Inventa, 2(2), 74–82.

Ismawanti, A., Unaenah, E., Putri, D. C., & Azzahra, F. D. (2022). Analisis Penggunaan Media Pembelajaran Papan Pecahan Kelas Tinggi di SD Negeri Periuk Jaya Permai Tangerang. ARZUSIN, 2(4), 343–351.

Murnaka, N. P., & Manalu, R. I. (2018). Penerapan Model Pembelajaran Student Team Achievement Division untuk Meningkatkan Kemampuan Pemahaman Konsep Siswa. UNION: Jurnal Pendidikan Matematika, 6(3), 317–328.

Nailopo, E., Fitriani, & Simarmata, J. E. (2022). Analisis Pemahaman Konsep Siswa Pada Materi Peluang Ditinjau dari Teori APOS Pada Siswa SMP Kelas VIII. Jurnal Eduscience (JES), 9(1), 168–181.

Nikmah, A. A., Wanabuliandari, S., & Suryo Bintoro, H. (2019). Peningkatan Pemahaman Konsep Matematis Melalui Model STAD Berbantu Media Puzzle Pecahan Siswa Kelas IV SD N 1 Buwaran. Prosiding Seminar Nasional Pendidikan Matematika (SNAPMAT), 2(1), 58–65.

Nugroho, S., & Shodikin, A. (2018). Keefektifan Pembelajaran Student Teams Achievement Division (STAD) Berbantuan Komik pada Siswa SD. JMPM: Jurnal Matematika Dan Pendidikan Matematika, 3(1), 22–32.

Nuraeni, A., & Nugraheni, E. A. (2022). Upaya Meningkatkan Pemahaman Konsep Matematika Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD Kelas VII.1 MTs. Proximal: Jurnal Penelitian Matematika Dan Pendidikan Matematika, 5(2), 139–148.

Rahmawati, S., Arjudin, & Affandi, L. H. (2023). Pengaruh Media Pembelajaran Pontika (Pohon Bilangan Matematika) Terhadap Kemampuan Berhitung Siswa Kelas III SDN Karang Jangkong Kecamatan Pringgarata Kabupaten Lombok Tengah Tahun Pelajaran 2023/2024. Pendas: Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar, 8(3), 3268–3279.

Rismayanti, R., Ramdhani, S., & Aisah, A. (2022). Upaya Meningkatkan Pemahaman Konsep Matematika Siswa SMP Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Student Teams Achievement Division (STAD) (Penelitian Tindakan Kelas di SMP Pasundan Cianjur). Triple S (Journals of Mathematics Education), 5(1), 53–63.

Samaloisa, S., & Harjono, N. (2024). Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD untuk Meningkatkan Daya Kritis dan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas IV SD. JIIP-Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, 7(1), 955–959.

Septian, A., Agustina, D., & Maghfirah, D. (2020). Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Student Teams Achievement Division (STAD) untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep Matematika. Mathema: Jurnal Pendidikan Matematika, 2(2), 10–22.

Simbolon, Y. F. (2020). Penerapan Strategi Pembelajaran Think-Talk-Write Untuk Meningkatkan Kemampuan Pemahaman Konsep Matematika Siswa di Kelas V Madrasah Ibtidaiyah Al-Hidayah Pekanbaru. Skripsi, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau. Pekanbaru.

Suparsawan, I. K. (2020). Kolaborasi Pendekatan Saintifik dengan Model Pembelajaran STAD Geliatkan Peserta Didik. Kabupaten Bandung: Tata Akbar.

Susilo, H., Chotimah, H., & Sari, Y. D. (2011). Penelitian Tindakan Kelas Sebagai Sarana Pengembangan Keprofesionalan Guru dan Calon Guru. Malang: Bayumedia Publishing.

Sutoyo. (2021). Teknik Penulisan Penelitian Tindakan Kelas. In Bumi Aksara. Surakarta: UNISRI Press.

Wusko, D. U. (2016). Meningkatkan Kemampuan Siswa dalam Mengerjakan Soal Cerita Matematika Melalui Model Problem Based Learning Pada Materi Pecahan Kelas V MI Darul Ulum Mojosarirejo Gresik. Skripsi, Universitas Muhammadiyah Surabaya. Surabaya.

Zaelani, H. F., Turmudi, & Mustikaati, W. (2023). Penerapan Model Cooperative Learning Tipe STAD Untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep Bangun Datar di Sekolah Dasar. Jurnal Ilmiah Matematika Realistik (JI-MR), 4(2), 246–251.

Downloads

Published

2024-08-09

How to Cite

Assyifa Iqlima, Karim, & Yuni Suryaningsih. (2024). MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP PECAHAN DENGAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD BERBANTUAN ALAT PERAGA PAPAN AJAIB PECAHAN. PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENDIDIKAN MATEMATIKA (SENPIKA), 2, 175-186. https://doi.org/10.20527/392h0b88